Contoh Gambar Railing Tangga Besi
Tangga adalah sebuah struktur menjembatani jarak vertikal yang besar dengan membaginya menjadi jarak vertikal yang lebih kecil. Tangga mungkin lurus, bulat, atau dapat terdiri dari dua atau lebih potongan lurus yang dihubungkan pada sudut. Sebagai tumpuan untuk naik dan turun, Tangga dapat dibuat dari berbagai material konstruksi mulai dari beton, kayu hingga railing tangga stenlis mewah. Secara umum, jika terdapat tangga di rumah, juga akan terdapat railing tangga untuk memenuhi faktor keamanan.
Railing tangga ini bisa juga disebut handrail, pembatas tangga atau pun pegangan tangga.
Daftar Isi Artikel Contoh Gambar Railing Tangga Besi
- Railing Tangga Besi Berwarna Gelap
- Railing Tangga Besi Bergaya Industrial
- Railing Tangga besi dengan Kabel Baja
- Railing Tangga Minimalis
- Pembatas Tangga Besi Tempa
- Railing Tangga Jari-Jari
- Handrail Tangga Besi Berwarna Emas
Saat ini telah banyak tersedia railing tangga dengan berbagai jenis material dan model yang unik. Salah satu material tangga yang cukup terkenal adalah bahan besi. Jika ingin menggunakan material stainless steel, bisa melihat di artikel Contoh Gambar Railing Tangga Stainless.
Bagi pembaca teknovasimandiri.com yang penasaran, ini dia berbagai model handrail tangga besi yang bisa menjadi inspirasi.
Contoh Gambar Railing Tangga Besi
Railing tangga besi sesuai namanya menggunakan material besi untuk rangka atau struktur pegangan tangga. Jenis besi yang digunakan bisa pipa, hollo, dan pelat. Ada pula yang menggunakan besi tempa. Menggunakan material besi untuk handrail memang membutuhkan finishing cat. Namun tampilan yang diberikan bisa beragam mulai dari gaya industrial, minimalis, hingga mewah.
1. Railing Tangga Besi Berwarna Gelap
Model railing tanggabesi dengan warna gelap ini memang tidak usah diragukan lagi. Penggunaan warna gelap pada railing membuat tampilannya lebih elegan dan mewah. Tidak hanya itu, Anda bisa memadukannya dengan elemen lain seperti kayu pada anak-anak tangga yang akan membuat tampilan tangga semakin mewah dan modern.
2. Railing Tangga Besi Bergaya Industrial
Railing tangga industrial ini bisa menjadi pilihan Anda yang ingin menampilkan suasana "kerja industri". Umumnya gaya industrial sangat menonjolkan warna logam. Model yang satu ini bisa kamu padukan dengan anak-anak tangga yang dilapisi lembaran kayu supaya lebih terlihat mewah.
3. Railing Tangga besi dengan Kabel Baja
Desain untuk model pegangan tangga ini memang memiliki tampilan yang sangat sederhana dengan kabel baja yang disusun berjarak secara horizontal. Namun jika dilihat lebih detail, desain yang sederhana ini cukup unik dan modern. Anda bisa m beis hollo yang dicat warna hitam dop.
Lalu sisikan sling baja di bawahnya. Alternatif lainnya, Anda bisa mengganti sling baja dengan as stainless .
4. Railing Tangga Minimalis
Railing tangga yang satu memiliki tampilan yang sangat unik dan modern. Rangka besi yang panjang dan sengaja disusun vertikal berjarak membuat model railing ini sangat diminati. Anda isa memasukkan model railing tangga gantung ini ke daftar pilihan yang bisa dipertimbangkan.
5. Pembatas Tangga Besi Tempa
Railing tangga ini menggunakan material besi tempa yang merupakan ornamen. Ornamen - ornamen seperti ini biasa dipasang di pagar. Bagian tengahnya dibentuk sedemikian rupa membentuk kurva-kurva yang kadang ditambahkan dengan bunga dan daun. Jenis railing tangga besi tempa yang satu ini mampu menambah estetika pada tangga rumah kamu.
6. Railing Tangga Jari-Jari
Jika mendengar namanya mungkin akan terbayang jari-jari pada ban sepeda. Mirip dengan jari-jari sepeda, railing tangga ini juga memiliki tongkat-tongkat baja yang disusun berantakan mirip jari-jari sepeda. Modelnya yang rustic bisa membuat tampilan tangga rumah kamu lebih menarik dan modern.
BACA JUGA :
29 Gambar Model Pagar Besi Untuk Rumah
18 Contoh Model Gambar Pagar Stainless
Contoh Gambar Railing Tangga Stainless
7. Handrail Tangga Besi Berwarna Emas
Warna emas memang lekat dengan stempel mewah. Begitu juga pengaplikasian warna emas pada railing tangga baja. Penggunaan warna emas pada railing tangga ini akan membuat tangga tampak sangat mewah. Anda juga bisa memadukannya dengan warna lain seperti warna putih dan elemen kayu.
Untuk pembatas pada gambar menggunakan ukiran besi laser cut.